PANTAI KEDUNG CELENG (DONOMULYO)
Posted by Agung Wearemania
Posted on 19:46
with No comments
Jika ada yang mencari serpihan surga, sebaiknya Anda pergi ke kawasan Malang Selatan, terutama di pesisir pantainya. Salah satu serpihan itu ada di Pantai Kedung Celeng.
Tempat wisata yang satu ini memang lagi hits dikalangan anak muda Malang. Letaknya yang tersembunyi membuat para penghobi traveling penasaran mencarinya. Pantai Kedung Celeng bisa menjadi lokasi alternatif untuk berlibur di akhir pekan.
Pantai Kedung Celeng berada di Desa Banjarejo, Kecamatan Donomulyo, Malang. Untuk sampai di lokasi pantai ini, Anda harus menempuh jalur yang biasa dilalui menuju ke arah Pantai Goa Cina, Sendangbiru, dan lain-lain. Hanya saja, jalan ini agak berbeda, silakan bertanya kepada penduduk sekitar, karena memang lokasi pantai ini masih belum masuk dalam indeks google. Sementara, yang ada hanyalah lokasi alamat dari tempat ini, yakni Sumbermanjing. Namun demikian, Sumbermanjing di sini sangatlah banyak dan tidak spesifik mengarah pada lokasi di mana Pantai Kedung Celeng berada.
Pantai Kedung Celeng memang masih satu lokasi dengan Pantai Bantol dan Pantai Pulodoro. Maka, sebelum mencapai lokasi pantai ini, Anda harus melalui Pantai Bantol dahulu dengan gapura masuk perijinan yang melewati hutan jati dan juga pekarangan warga. Dari gapura ini, menuju bibir pantai masihlah jauh dan harus ditempuh dengan berjalan kaki.
Perjalanan yang lumayan jauh dan melelahkan akan terbayarkan dengan sapaan secercah cahaya yang keluar dari celah-celah laut yang surut. Cahaya berwarna oranye yang memantul ke arah di mana Anda berdiri itu seolah-olah akan menarik Anda untuk lebih mendekat.
Namun, Anda tidak disarankan untuk berenang di pantai ini. Sebab, ombak di Pantai Kedung Celeng tergolong besar. Anda hanya diperbolehkan untuk menikmati gulungan ombak melalui berfoto ria bersama orang-orang terdekat.
Di pantai ini, Anda bisa melihat tanaman laut seperti gangang, rumput laut, atau bulu babi. Namun, disarankan Anda tetap waspada, terutama dengan bulu babi.
Di Kedung Celeng, Anda benar-benar akan dimanjakan dengan pemandangan yang jarang ditemui di Kota Malang. Suasana alamnya, biru lautnya, hingga nyanyian angin yang diam-diam membisikan mantra ke telinga: jangan pulang dulu!
Anda bisa menggelar tenda di bagian atas Pantai Kedung Celeng, karena lokasinya aman, strategis dan juga lumayan luas untuk rombongan dengan jumlah yang banyak. Jika memutuskan untuk menginap di pantai ini, maka Anda harus menyediakan lotion untuk menangkal gigitan nyamuk pantai.
0 comments:
Post a Comment